Pengabdian mahasiswa PGMI IAIN Palangka Raya Kepada Sekolah SDIT Alam IKM Al-Muhajirin

 


Palangka Raya,25 Februari 2024, Mahasiswa PGMI IAIN Palangka Raya melaksanakan pengabdian kepada sekolah SDIT Alam IKM Al-Muhajirin. Kegiatan pengabdian ini melaksanakan camping yang berlokasi di tempat wisata yang ada di Palangka Raya "Surung Danum" kegiatan ini mengambil tema "Islamic Literacy Camp". Pelaksanaan kegiatan ini melibatkan 8 orang mahasiswa PGMI IAIN Palangka Raya dan Guru SD IT Alam IKM AL-Muhahijirin tersebut.

Kepala Sekolah Bapak Sri Widodianto,M.Pd, Menyatakan keterlibatan mahasiswa dalam membantu kegiatan camping ini sangat diperlukan mengingat Guru yang laki-laki masih kurang dan membutuhkan mahasiswa dalam membantu kelancaran kegiatan tersebut. Maka dari itu beliau mengatakan sangat terbantu dengan adanya kalian ini.


Kegiatan ini juga dihadiri Bapak Luqman Baehaqi,S.S., M.Pd., Ph,D Selaku Direktur & Pengendali Mutu Sekolah
dan sekaligus mengisi materi tentang referensi sekolah. Pengabdian mahasiswa kepada SDIT Alam IKM Al Muhajirin mencerminkan semangat kebersamaan dalam membangun pendidikan yang berkualitas. Prestasi mereka menjadi bukti bahwa kolaborasi antara perguruan tinggi dan sekolah dapat menciptakan lingkungan belajar yang lebih baik untuk generasi penerus. Pemerintah setempat dan masyarakat pun memberikan apresiasi tinggi atas upaya mahasiswa ini dalam menciptakan perubahan positif di tingkat lokal.


Posting Komentar

0 Komentar